JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), merespons soal sikap Wakil Ketua DPRD DKI Abraham Lunggana atau Haji Lulung yang siap memotong kupingnya apabila dirinya berani melaporkan hasil audit Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) ke pengadilan.
"Kalau soal Lulung gini aja, kamu tanya dulu jelaskan sama dia, iris kupingnya sampai di mana? Sampai putus atau cuma luka dikit aja?" kata Ahok di Balai Kota, Jakarta, Jumat (15/3/2016).
Mantan Bupati Belitung Timur itu menyatakan, sebagai seorang politikus, Lulung terlalu banyak berbohong. Terlebih, adanya janji dari Kepala Bidang Advokasi DPP Partai Gerindra Habiburokhman, yang menyatakan akan loncat dari Monas apabila Teman Ahok berhasil mengumpulkan KTP namun tidak pernah dilakukannya.
"Karena terlalu banyak yang bohong, ada mau loncat Monas pernah, mau loncat Monas tanya dulu sama dia kalau dia udah jawab itu baru saya cari pengacara," terang Ahok.
(Baca juga: Soal Sumber Waras, BPK Minta Ahok Kembalikan Rp191 M)