"Kami tidak dapat menoleransi Korea Utara karena telah menginjak-injak tekad kuat masyarakat internasional untuk menciptakan perdamaian yang telah ditunjukkan dalam resolusi PBB. Kami akan terus maju untuk menghentikan tindakan yang memalukan ini," tuturnya.
Meski tidak menimbulkan dampak di wilayah Jepang, otoritas setempat tetap mengimbau warganya untuk mencari tempat perlindungan. Mereka melarang masyarakat untuk menyentuh puing-puing yang ada di sekitar.
BACA JUGA: Astaga! Korut Kembali Tembakkan Rudal Ke Arah Jepang
Tindakan Korut mendapat kecaman keras dari masyarakat Jepang. Pasalnya, ini bukanlah rudal pertama yang melintasi wilayah Negeri Sakura. Pada Selasa 29 Agustus 2017 pukul 06.06 waktu Jepang, rudal juga melintas di Hokkaido, Jepang. Beruntung, sistem peringatan J-Alert milik Jepang berbunyi, sehingga pengamanan pun segera dilakukan. Rudal berhasil ditembak hingga terbelah menjadi tiga bagian.