Menurutnya, melejitnya nama Perindo di kalangan generasi milenial dikarenakan peran serta dari Ketua Umumnya. Sebab, Hary Tanoesodibjo merupakan bos terbesar media massa di jaringan Tanah Air, sehingga partai berlambang Rajawali itu kian tertancap di benak hati masyarakat.
"Perindo diuntungkan dengan penetrasi media massa yang memiliki jaringan di seluruh Tanah Air," kata Arya.
Sekedar informasi, ada 600 sampel yang dipilih secara multistage random sampling dari 34 provinsi di Indonesia. Responden generasi milenial adalah masyarakat Indonesia yang sudah memiliki hak pilih dalam pemilu dan berusia 17-29 tahun.
Margin of error survei ini sebesar +/- 4 persen. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara tatap muka dan quality control-nya 20 persen sampel melalui spotcheck dan 50 persen diverifikasi via telepon.
(Khafid Mardiyansyah)