Lebih dalam, Thomas memperkirakan cuaca ekstrem hujan deras disertai angin kencang di Indonesia berpotensi masih terus terjadi selama musim hujan berlangsung.
"Potensi itu ada sepanjang musim hujan, khususnya saat matahari ada di belahan Selatan (November - Februari)," ucap dia.
Disisi lain, Thomas menegaskan bahwa gempa bumi yang mengguncang beberapa kota di Jawa Barat dua hari yang lalu, tidak terkait dengan adanya perubahan cuaca yang ekstrem.
"Gempa tidak terkait dengan cuaca dan tidak dapat diperkirakan waktu dan tempatnya," jelas dia.
(Mufrod)