Pertemuan antara Kim Jong-un dengan utusan khusus itu menunjukkan keinginan dari rezim Korea Utara untuk meningkatkan hubungan dengan Korea Selatan. Para delegasi tiba di Pyongyang sekira pukul 14.50 waktu setempat setelah menempuh penerbangan selama satu jam dari Seongnam.
“Delegasi dari utusan khusus Presiden Korea Selatan, termasuk Kepala Keamanan Nasional Chung Eui-yong, tiba di Pyongyang pada 5 Maret,” tulis kantor berita resmi Korea Utara, KCNA.
Dalam laporan terpisah, stasiun televisi Korean Central Broadcasting Station mengatakan, sepuluh orang delegasi Korea Selatan itu disambut oleh Kepala Urusan antar-Korea, Ri Son-gwon. Pria itu diketahui sebagai salah satu dari delegasi Korea Utara untuk menghadiri pembukaan Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang 2018.
Para delegasi Korea Selatan itu kemudian menuju Hotel Pyongyang untuk bertemu dengan para pejabat Korea Utara. Dalam foto yang dirilis Gedung Biru, utusan khusus Korea Selatan itu terlihat disambut oleh Jenderal Korea Utara, Kim Yong-chol, yang datang pada acara penutupan Olimpiade Musim Dingin.
Usai melakukan lawatan dua hari ke Korea Utara, para delegasi itu akan terbang ke Amerika Serikat guna memberi tahu hasil dari diskusi tersebut. Utusan khusus itu diharapkan mampu menjembatani perbedaan pandangan antara Pyongyang dengan Washington yang sama-sama menginginkan adanya dialog.
(Wikanto Arungbudoyo)