BANDUNG - Perhitung cepat pasangan nomor satu Pilgub Jabar Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum (Rindu), yang di usung Nasdem, PPP, Hanura dan PKB, menempati posisi pertama.
Namun pasangan Sudrajat-Ahmad Syaikhu yang di usung PKS dan Gerinda, menyatakan hasil hitung cepat versi sejumlah lembaga survei belum final.
"Menggapi hasil quickcount kami meyakini belum final," kata Sudrajat saat menggelar konferensi pres di Hotel Grand Preanger, Jalan Asia Afrika, Bandung, Rabu (27/6/2018).
Dirinya meminta masyarakat Jawa Barat dan dan seluruh kader dari para partai pendukungnnya untuk menunggu hasil resmi perhitungan KPUD.
"Saya harapkan masyarakat dan kader, supaya kita sabar hasil resmi perhitungan KPUD. Masih banyak kertas suara yang belum dihitung. Quick count itu tidak mempresentasikan (keseluruhan)," jelasnya.