Jalur 6 dan 7 Stasiun Manggarai Ditutup, Banyak Penumpang Kebingungan dan Tersasar

Khafid Mardiyansyah, Jurnalis
Senin 13 Agustus 2018 16:48 WIB
Penumpang kereta api tersasar (foto: Khafid/Okezone)
Share :

 

Pantauan Okezone di lapangan, penumpang KRL di Stasiun Manggarai tampak kebingungan dengan adanya perpindahan jalur. Terlebih, waktu perjalanan mereka jadi lebih panjang dan terkesan mendadak.

"Ini saya mau ke kota, biasanya KRL Jakarta Kota dari Manggarai berangkat pukul 15.42 WIB di jalur 3, tapi ini jam 16.08 WIB," jelas Soni, di Stasiun Manggarai.

Bahkan beberapa penumpang ada yang tersasar naik KRL jurusan Cikarang, padahal Ia hendak menuju Jakarta Kota.

"Waduh, saya nyasar, bilangnya di jalur 2 ke Jakarta Kota, gak taunya ke Cikarang, ribet," jelas Mardi yang tersasar naik KRL bersama pasangan suami istri dan tiga pria yang ikut tersasar.

(Awaludin)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya