TAHERAN - Presiden Iran Hassan Rouhani mengatakan, pertemuan Dewan Keamanan PBB yang dipimpin Presiden Donald Trump mencerminkan bahwa Amerika Serikat yang semakin tersisolasi di komunitas Internasional.
“Tidak ada yang mendukung Amerika Serikat, dan ini menempatkan Amerika dalam isolasi politik yang unik,” kata Hassan kepada wartawan di Bandara Teheran, sekembalinya dari New York.
Menurut pemimpin Iran itu, Trump menerima kebalikan dari apa yang diharapkannya. Di pertemuan Dewan Keamanan, 14 negara mendukung - secara langsung atau tidak langsung - kesepakatan nuklir antar Iran, AS dan lima negara besar dunia.
Trump menarik Amerika dari kesepakatan nuklir Iran tahun 2015 pada Mei lalu, dan memberlakukan kembali sanksi-sanksi ekonomi terhadap Iran.