Euforia Jakmania Hebohkan Senayan Usai Persija Juara Liga 1

Harits Tryan Akhmad, Jurnalis
Minggu 09 Desember 2018 19:49 WIB
SUGBK (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Persija Jakarta berhasil meraih gelar juara Liga 1 usai menundukan Mitra Kukar dengan skor 2-1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

Euforia pendukung Persija pun tak bisa terbendung lantaran melihat klub kebanggannya menjadi juara usai menanti selama 17 tahun.

Salah satunya Jakmania bernama Adith. Dimana ia merasa bangga lantaran klub berjuluk Macan Kemayoran itu berhasil meraih title Liga 1.

“Sudah 17 tahun menunggu Persija meraih juara akhirnya,” ujar Adith berbincang dengan Okezone di kawasan Senayan, Minggu (9/12/2018).

Baca Juga: Anies: Ini Hari yang Membanggakan, Persija Juara!

Lebih jauh, berharap Persija bisa mempertahankan gelar juara Liga 1 musim depan. Sebab mempertahankan lebih susah daripada meraih gelar. “Semoga tetap juara di musim depan,”imbuhnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya