Tekan Kecelakaan di Kalangan Muda, Polisi Gelar Millennial Road Safety

Puteranegara Batubara, Jurnalis
Jum'at 18 Januari 2019 07:16 WIB
Gelaran Millennial Road Safety. (Foto: Puteranegara Batubara/Okezone)
Share :

JAKARTA – Kapolda Papua Barat Brigjen Rudolf Alberth Rodja mengungkapkan pihaknya sedang berupaya menekan tingginya angka korban kecelakaan yang berasal dari kalangan anak muda. Menurut dia, 60 persen kecelakaan di Indonesa berasal dari usia 17 sampai 30 tahun.

Dengan adanya data tersebut, Rudolf bersama jajarannya melakukan soft launching 'Millennial Road Safety (MRS) Festival'. Acara ini ditujukan untuk mewujudkan kaum milenial mencintai lalu lintas menuju Indonesia gemilang.

"Tahun lalu di Indonesia ada 30 ribu orang yang meninggal dunia di jalan raya, sehingga Bapak Kapolri punya ide bagaimana kaum muda di Indonesia terlibat dalam kegiatan ini," kata Rudolf kepada Okezone, Jakarta, Jumat (18/1/2019).

Menurut dia, berdasarkan perintah Kapolri, Polda Papua Barat dan Polda Nusa Tenggara Timur menjadi kepolisian daerah pertama yang menyelenggarakan MRS Festival pada 2 Februari 2019.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya