Dirinya menambahkan, kegiatan itu berawal dari permintaan masyarakat di Desa Ngebrak. Masyarakat khawatir karena di desa mereka DBD mewabah.
Baca juga: Warga Bekasi Tampil Bugar dan Prima dengan Senam Zumba dari Caleg Perindo
“Kami melakukan fogging di tiga dusun di desa ini untuk mempersempit penyebaran wabah demam berdarah. Kasus DBD di daerah ini masih tinggi, terutama anak-anak,” kata caleg nomor urut 5 itu.
Jeannie Latumahina mengatakan, melalui pengasapan di permukiman penduduk, dirinya dan caleg Perindo juga bisa mengenalkan dan mendekatkan diri kepada masyarakat.
Dia berharap masyarakat mengetahui bahwa Perindo memiliki banyak program yang bersentuhan langsung dengan kebutuhan masyarakat, termasuk fogging.