TANGSEL - Slamet Gunaedi (47), satpam SMAN 4 Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mendadak viral karena kegiatannya merapikan motor dengan cara unik. Slamet menyusun motor sesuai merek dan warnanya.
Ditemui Okezone di SMAN 4, Jalan WR Supratman, Pondok Ranji, Ciputat Timur, Tangsel, pria yang biasa disapa Pak Slamet sedang berada di posnya yang berlokasi persis di gerbang masuk sekolah. Pria paruh baya yang mengabdi di SMAN 4 sejak 2000 itu menyapa ramah siapapun tamu yang datang.
Ditanya soal videonya yang viral, Slamet mulai bercerita tentang alasannya merapikan motor sedemikian rupa. Menurutnya, ia ‘beraksi setiap hari sejak Pukul 05.30 WIB hingga pukul 07.30 WIB. Tak ada rasa lelah yang dirasakan karena semua dijalaninya dengan keikhlasan serta kebiasaan menjaga kerapian.
"Karena sudah terbiasa, jadi saya melakukan ini ikhlas saja, enggak merasa capek ataupun jenuh. Setiap jam masuk sekolah, ya saya rapikan barisan motornya sesuai tipe dan warnanya, biar kelihatan lebih rapi. Jadi kalau ada apa-apa kan siswa bisa langsung hidupin motornya, bisa cepat," katanya, Kamis (31/1/2019).