Heboh Foto Wali Kota Airin Sidak Bermotor Tanpa Helm

Hambali, Jurnalis
Senin 11 Februari 2019 14:24 WIB
Wali Kota Tangerang Airin (Foto: Instagram)
Share :

Diketahui, hingga 11 jam yang lalu, sudah sekira 11.267 yang memberikan like postingan tersebut. Rata-rata warganet tak terlalu membahas aksi Sidak Wali Kota. Mereka justru hanya merespon perilaku Wali Kotanya yang tak menerapkan standarisasi tertib berlalu lintas.

Wali Kota Airin sendiri ketika itu sedang mengecek keluhan warga di Benda Baru, Pamulang. Dimana disebutkan, saluran air, masalah sampah, dan turap sungai menjadi persoalan di sana.

Guna merespon keluhan warga, Wali Kota Airin mengurungkan niatnya untuk melanjutkan menghadiri kegiatan lain diwilayah Ciputat. Dia langsung bergegas turun dari mobil dan menumpangi sepeda motor matik menuju lokasi.

Menanggapi viralnya foto itu, Wakil Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie awalnya sempat merasa kaget. Namun dia pun lantas berjanji akan menyampaikan langsung kritikan masyarakat kepada Wali Kota Airin.

"Nanti saya sampaikan ke beliau. Saya kira siapapu, kalau itu menjadi kebudayaan kita harus dipatuhi," tukas Davnie usai menghadiri diskusi peringatan Hari Pers Nasional (HPN) di SMPN 4 Pamulang.

(Edi Hidayat)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya