Thailand Bebaskan Pesepakbola Bahrain

Agregasi VOA, Jurnalis
Selasa 12 Februari 2019 09:35 WIB
Hakeem Al Araibi. (Foto: AP)
Share :

BANGKOK - Thailand membatalkan tuduhan ekstradisi terhadap pemain sepak bola, seorang pengungsi, Hakeem al-Araibi, memungkinkannya kembali ke Australia, tempat tinggalnya.

Pengadilan Thailand membatalkan kasus al-Araibi pada Senin, 11 Februari, dan mengatakan bahwa pemerintah Bahrain, tanah kelahiran al-Araibi yang ditinggalkan tahun 2014, telah menarik permintaan Interpol bagi penangkapan al-Araibi.

BACA JUGA: Pengadilan Bangkok Tolak Permohonan Bebas Pesepakbola Hakeem Al Araibi

Kantor berita Reuters melaporkan, al-Araibi, usia 25 tahun, naik pesawat Thai Airways Selasa pagi untuk kembali ke Melbourne.

Al-Araibi, pesepak-bola profesional, ditangkap 27 November lalu ketika sedang berbulan madu di Thailand dan ditahan sejak itu, memicu kemarahan global selama dua bulan.

Federasi Asosiasi Sepak Bola Internasional (FIFA), yang bekerja erat dengan pemerintah internasional dan organisasi hak asasi untuk menyerukan pembebasannya, mengatakan "sangat senang" atas pembebasannya.

(Rahman Asmardika)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya