Ketua DPD Partai Perindo Kota Sibolga Maykel Fuater menyatakan capaian itu sebagai start yang baik.
"Artinya, ke depan banyak tugas dan kerja pengabdian menanti. Itu yang perlu dipahami kader-kader Perindo yang duduk di DPRD Sibolga," ujar Maykel Fuater.
Dia memaparkan kepercayaan rakyat itu harus dijalani sebagai amanah dengan penuh tanggung jawab. Karenanya, Perindo harus menjaga amanah dari rakyat tersebut.
Maykel juga yakin kehadiran Perindo di legislatif akan mampu memberikan pengaruh positif bagi arah pembangungan dan kesejahteraan masyarakat Kota Sibolga.