Semangat Nasionalisme di Konser Musik Kefamenanu 2019, Ada Tipe X dan Vicky Salomar

, Jurnalis
Minggu 11 Agustus 2019 16:19 WIB
Aksi Tipe X di Konser Musik Kefamenanu 2019 (Foto: Kemenpar)
Share :

Usai menyapa fans, Vicky langsung menggeber dengan sejumlah lagu lain. Seperti ‘Kapan Kawin 5 Tahun Bertahan Tak Ada Kepastian Expired’. Saat membawakan lagu ‘Tania’, Vicky turun dari panggung. Dia menghampiri wisatawan dan mengajaknya bernyanyi bersama. Romantisme ala Vicky Salamor pun ditutup dengan lagu ‘Cinta Beda Agama’.

“Terima kasih Kemenpar atas kemeriahan konser musik ini. Event tersebut sangat membantu pariwisata di sini. Kehadiran Konser Musik Crossborder Kefamenanu telah menyempurnakan daya tarik destinasi Timor Tengah Utara. Destinasi alam, budaya, dan religi di sini sangat bagus. Kami rekomendasikan ini bagi para traveller dunia,” papar Pejabat Sekda Timor Tengah Utara Fransiskus Tilis.

Sebagai penutup kegiatan, tampil band ska papan atas Indonesia, Tipe-X. Sedikitnya ada 13 lagu yang dinyanyikan Tipe-X. Aksinya dibuka dengan hits ‘Genit’ dan membuat massa berjingkrak. Suasana pesta pun semakin hangat dengan lagu ‘Salam Rindu’. Vokalis Tipe-X Band Tresno Riadi memaparkan, kesan terbaik diberikan kepada publik Kefamenanu.

“Kami memang baru kali pertama tampil di Kefamenanu. Untuk itu, kesan terbaik pasti akan diberikan. Makanya kami tampilkan banyak lagu dan semuanya hitsnya Tipe-X. Antusiasme dari masyarakat luar biasa. Mereka memberikan apresiasi terhadap musik Indonesia,” papar Tresno.

Tampil penuh energi, massa pun terus mengikuti alunan musik Ska ala Tipe-X. Apalagi, deretan hits yang ditampilkan semakin panjang dengan Melati Aku Benci Kamu, Mawar Hitam, Selamat Jalan, Kamu Nggak Sendirian, hingga Sakit Hati.

Asisten Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran I Regional III Kemenpar Muh. Ricky Fauziyani menegaskan, konser musik memberikan yang terbaik kepada publik.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya