Mendagri Pastikan Tak Ada Wilayah Administratif Baru di Penajam dan Kutai

Fakhrizal Fakhri , Jurnalis
Senin 26 Agustus 2019 16:01 WIB
Mendagri, Tjahjo Kumolo (foto: Okezone.com)
Share :

JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo memastikan bahwa tak ada wilayah administratif baru seperti kota atau pun kabupaten, di Penajam Paser Putih dan Kutai Kartanegara sebagai lokasi ibu kota baru di Kalimantan Timur (Kaltim).

Tjahjo menilai, konsep ibu kota baru itu akan seperti di Putrajaya, Kuala Lumpur, Malaysia.

"Itu baru sementara yang saya bayangkan, jadi tidak mengarah seperti nanti ada kota baru, ada kabupaten baru yang menyaingi Penajam maupun Kutai Kertanegara. Sementara enggak ya," kata Tjahjo di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (26/8/2019).

 Baca juga: Pemkot Balikpapan Siap Dukung Pemindahan Ibu Kota ke Kaltim

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya