Selain rumah, ada pula 10 pohon tumbang yang tersebar di sejumlah titik di wilayah Kota Bogor. Dua unit mobil pun rusak karena tertimpa batang pohon.
"Pohon tumbang ada 10 titik. Dua titik di Jalan Kesehatan, Kecamatan Tanah Sareal dan di Jalan Kantor Pos, Kecamatan Bogor Timur menimpa atap mobil yang lagi diparkir," ungkap Achmad.
Hingga saat ini, pihaknya sudah melakukan membersihkan pohon tumbang maupun material rumah yang rusak akibat peristiwa tersebut.
"Dari semua kejadian itu tidak ada korban jiwa atau luka, hanya materi saja. Kita juga sudah assesment kepada rumah warga yang rusak," tutup Achmad.
(Awaludin)