JAKARTA - Polisi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di lokasi ledakan Taman Monumen Nasional (Monas) yang menyebabkan korban luka.
"Sedang dilakukan olah TKP," ucap Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat, AKBP Tahan Marpaung, Selasa (3/12/2019).
Menurut informasi yang dihimpun dari kepolisian, satu orang mengalami luka serius akibat ledakan. Penyebab ledakan hingga kini masih belum diketahui.
Polisi sudah mensterilkan kawasan Monas untuk melakukan pemeriksaan di lokasi. Akses pintu masuk Monas pun kini ditutup untuk publik.
(Rizka Diputra)