Ia pun memastikan, pihaknya akan segera mengungkap kasus tersebut dalam waktu dekat. Bahkan, mantan Kapolres Jakarta Utara itu memastikan bahwa pengungkapan kasus tidak akan memakan waktu yang berbulan-bulan lagi.
"Kita sudah menemukan alat bukti dan petunjukan yang sangat, sangat, sangat signifikan," tegas dia.
Baca juga: Sore Ini Jokowi Panggil Kapolri Bahas Kasus Novel Baswedan
Iqbal menerangkan, motif penyiraman air keras ke Novel Baswedan akan terungkap setelah pelaku ditangkap. Nantinya, lanjut dia, penyidik akan mendalami keterangan pelaku.
"Walaupun di dalam mekanisme proses upaya penyedikan dan penyelidikan, kami punya teori bahwa motif itu, motif A, motif B, motif C, motif D itu selalu kami sandingkan untuk lebih memperjelas alat bukti dan petunjuk yang sudah kami dapat," tandasnya.
(Awaludin)