SURABAYA - Warga Kenjeran, Kota Surabaya, Jawa Timur digegerkan dengan penemuan mayat ibu rumah tangga bersimbah darah di dalam kamar kosnya.
Penemuan mayat itu terjadi pada Jumat 7 Februari 2020. Korban diduga dibunuh karena terdapat luka tusukan senjata tajam pada bagian perut dan sayatan di tangan kiri.
Peristiwa ini mengejutkan warga Jalan Tambak Wedi Langgar yang menjadi lokasi tempat kejadian perkara (TKP). Mereka berdatangan untuk melihat penemuan mayat korban pembunuhan.
Hasil pemeriksaan, identitas korban diketahui bernama Rika Murni (32). Selama ini dia tinggal bersama suaminya yakni Laksana Widi di tempat kos tersebut.
Pengakuan warga, awal kejadian bermula saat suami korban pulang ke rumah dan terkejut mendapati istrinya sudah tewas hingga warga pun berdatangan. Hal itu kemudian dilaporkan ke polisi.