OKU - Seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) berinisial EN (51), di Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur (OKUT), Sumatera Selatan, menjadi korban penyiraman air keras usai mengikuti pengajian, pada Minggu 21 Juni 2020 sekitar pukul 21.30 WIB.
Kapolres OKU Timur, AKBP Erlin Tangjaya didampingi Kasat Reskrim AKP Ikang Ade Putra menjelaskan kronologi kejadian itu, bermula saat korban pulang dari pengajian, tiba-tiba pelaku Aiman alias Iluk (40) langsung menyiram air keras ke korban.
"Pelaku datang dari samping rumah korban dan langsung menyiramkan cairan asam sulfat atau biasa disebut cuka ke arah korban," kata Erlin, Senin (22/6/2020).
Lalu, korban pun berteriak meminta tolong dan pelaku yang masih tetangganya itu langsung melarikan diri, lalu anak korban keluar rumah dan melihat korban tergeletak mengerang kesakitan.