Selangkah Lagi Menang, Joe Biden Mulai Dikawal Ketat Paspampres AS

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Sabtu 07 November 2020 12:27 WIB
Joe Biden dan Kamala Harris mendapat pengawalan ketat (Foto: Reuters/Kevin Lamarque)
Share :

Jika berhasil menang sebagai Presiden AS, maka pengawalan terhadap Joe Biden akan ditingkatkan ke level tertinggi. Hal tersebut wajar mengingat statusnya sebagai pemimpin negara adi kuasa.

Kemenangan memang sudah di ambang mata bagi Joe Biden. Hingga Sabtu (7/11/2020) pagi WIB, perolehan suara elektoralnya sudah menyentuh angka 264. Ia unggul jauh dari Donald Trump yang baru mengumpulkan suara elektoral 214.

Melihat masih ada negara-negara bagian yang belum menyelesaikan penghitungan, Joe Biden sangat yakin meraih kemenangan. Dalam pidatonya di Wilmington, Delaware, mantan pendamping Presiden Barack Obama itu percaya diri dapat meraup 300 suara elektoral.

“Kami akan memenangi pemilihan ini. Kami sedang dalam trek yang benar untuk mendapat lebih dari 300 suara dewan elektoral,” ujar Joe Biden saat berpidato di Wilmington, Delaware, mengutip dari The Guardian.

“Lihat saja angka penghitungan secara nasional. Kami sedang dalam trek yang benar dengan mayoritas suara berada di belakang kami. Total suara kami terus bertambah. Kami akan mengalahkan Donald Trump dengan selisih 4 juta suara,” tandasnya.

(Rahman Asmardika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya