Hal yang sama diungkapkan tim medis Posko kesehatan barang pengungsian Glagaharjo, Khalis. Ia mengatakan, untuk memastikan kesehatan para pengungsi ini, posko kesehatan siaga 24 jam dengan petugas bergantian.
Selain itu juga, melakukan pengecekan kesehatan keliling di barak. Dari pemeriksaan para lansia mengeluhkan sakit hipertensi dan pegal-pegal. Termasuk ada 3 orang dengan gangguan jiwa (ODGJ). Namun semua dapat tertangani dan terkontrol.
“Untuk penanganan kesehatan para pengungsi ini kami juga dibantu para psikolog,” paparnya melalui live striming saat peringatan HKN ke 56 di komplek candi Ratu Boko, Prambanan, Sleman, Sabtu (14/11/2020).
(Awaludin)