Kerap Dikelililingi Wanita Seksi dan Dekat dengan Presiden Erdogan, Pemimpin Sekte Seks Apokaliptik Dihukum Penjara 1.075 Tahun

Susi Susanti, Jurnalis
Selasa 12 Januari 2021 07:05 WIB
Foto: Daily Star
Share :

TURKI - Pemimpin sekte seks apokaliptik yang kerap dikelilingi banyak wanita seksi, dihukum 1.075 tahun penjara

Adnan Oktar, yang kerap berkhotbah jika evolusi adalah tipuan dan akhir dunia sudah dekat, telah dinyatakan bersalah atas daftar panjang kejahatan termasuk penculikan, penipuan dan pelecehan seksual.

Pemimpin sekte Islam garis keras yang terus-menerus dikelilingi oleh gadis-gadis ini akhinya harus meringkuk di penjara usai persidangan yang panjang dan kontroversial.

Diketahui, Adnan Oktar, yang juga dikenal dengan nama Adnan Hoca dan Harun Yahya, ditangkap atas tuduhan penculikan, pelecehan seksual, dan penipuan pada Juli 2018, bersama dengan sekitar 160 anggota kultusnya.

Pada 2010, Oktar dinobatkan sebagai salah satu dari 50 Muslim paling berpengaruh di dunia. Namun saat itu banyak ulama Muslim tradisional telah menyatakan keprihatinannya tentang gayanya yang kerap menyajikan teori-teori aneh.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya