NEW YORK - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyerukan akses tanpa hambatan ke Gaza untuk menyediakan obat-obatan penting dan perawatan medis bagi warga Palestina yang terjebak dalam konflik Israel dan Hamas selama 11 hari.
Juru bicara WHO Fadela Chaib, mengatakan sangat penting agar perbatasan antara Israel dan Gaza dibuka untuk memungkinkan akses reguler pasokan bantuan kemanusiaan, medis dan pembangunan ke wilayah Palestina.
“WHO menyerukan akses tanpa hambatan bagi bantuan kemanusiaan, pasokan penting dan staf ke Gaza, serta pemindahan pasien rujukan keluar dari Gaza, karena permindahan ini benar-benar dapat menyelamatkan nyawa. Kami mencatat sekitar 600 rujukan yang terkena dampak penutupan perbatasan selama eskalasi situasi,” ujarnya.
Chaib menyebut 600 orang yang perlu dievakuasi untuk dirawat di rumah sakit Israel termasuk pasien yang menderita penyakit kronis seperti kanker dan mereka yang terluka selama eskalasi kekerasan terakhir.
(Baca juga: 'Dewi Covid-19', Idola Baru India Perangi Virus Corona)