“Kita optimalkan ikhtiar batiniah dan juga ikhtiar lahiriah, kita ikhtiar bersama dengan disiplin mematuhi protokol kesehatan, memakai masker, cuci tangan, jaga jarak, mengisolasi diri bagi yang bergejala dan berikan bantuan untuk sesama,” ucapnya.
Kepala Negara juga mengajak masyarakat untuk berdoa dan bertakbir di rumah masing-masing.
Baca juga: Jokowi-Ma'ruf Amin Akan Hadiri Takbir Akbar Idul Adha Virtual Malam Ini
“Bersama-sama terus berdoa dan ikhtiar agar pandemi segera berlalu, mari kita bersama-sama memohon pertolongan Allah SWT, memohon kesembuhan saudara-saudara kita yang sedang sakit, memohon kekuatan bagi saudara-saudara yang lakukan tugas kemanusiaan,” ucap Jokowi.
“Semoga Allah memberikan kesabaran dan kekuatan bagi kita semua dalam menghadapi segala ujian dan cobaan, semoga Allah meridhoi dan memudahkan langkah-langkah kita sampai kita mencapai kemenangan melawan Covid-19,” ucap Jokowi.
(Qur'anul Hidayat)