Studi Terbaru: Vaksin Covid-19 Ketiga Tingkatkan Imunitas 10 Kali Lipat

Antara, Jurnalis
Jum'at 17 September 2021 17:43 WIB
Vaksin Covid-19 (Foto: Antara)
Share :

YERUSALEM - Kementerian kesehatan Israel pada Kamis (16/9) mengatakan vaksin ketiga Covid-19 meningkatkan perlindungan imunitas sepuluh kali lipat terhadap infeksi.

Kementerian itu mengatakan bahwa sebuah studi terbaru Israel, yang diterbitkan di New England Journal of Medicine, menguji efektivitas dosis ketiga di kalangan usia 60 tahun ke atas yang menerima vaksin ketiga pada Agustus. Perlindungan sepuluh kali lipat itu dibandingkan dengan mereka yang hanya menerima dua dosis pada setidaknya lima bulan lalu.

Studi dilakukan oleh tim peneliti multidisplin kementerian kesehatan yakni Weizmann Institute of Science, Hebrew University of Jerusalem, Technion, Pusat Medis Sheba dan Lembaga Peneliti KI.

"Data milik Israel mengindikasikan efikasi yang tinggi dari vaksin ketiga Pfizer dalam mencegah infeksi dan penyakit parah Covid-19," terang pernyataan kementerian.

(Baca juga: Berkunjung ke Inggris, Menlu RI Ajukan Permintaan 100 Juta Vaksin Covid-19)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya