Depok Kembali Hujan Badai, Sejumlah Pohon Bertumbangan

Erfan Maaruf, Jurnalis
Jum'at 24 September 2021 16:14 WIB
Foto: Illustrasi Sindonews
Share :

DEPOK - Hujan badai kembali terjadi di wilayah Depok Jawa Barat, Jumat (24/9/2021). Akibatnya sejumlah pohon tumbang.

Baca juga:  Cuaca Ekstrem, BMKG Imbau Masyarakat Waspada Banjir Bandang dan Longsor

Dalam sejumlah video yang tersebar di media sosial, hujan angin tersebut menerjang sejumlah benda dan pepohonan di wilayah Jalan R Sanim, di Jalan Nusantara Raya, dan Jalan Bojong Sari.

Baca juga:  BMKG Prediksi Sepekan ke Depan Sebagian Wilayah Indonesia Diguyur Hujan Lebat

Bahkan akibat peristiwa tersebut sebuah pohon di Jala Komodo Beji Utara terlihat tumbang. Pohon tersebut menimpa kabel dan sejumlah barang di bawahnya.

"Terjadi hujan angin kembali sekitar pukul 15.00 di Jalan Komodo, Beji Utara. Pohon tumbang akibat peristiwa tersebut," kata video yang tersebar di media sosial.

(Awaludin)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya