Anggota Humas Polres Lotim Tewas Ditembak Rekannya

edy gustan, Jurnalis
Senin 25 Oktober 2021 21:54 WIB
Illustrasi (foto: dok Okezone)
Share :

LOMBOK TIMUR – Polres Lombok Timur heboh menyusul staf Hubungan Masyarakat (Humas) Briptu Hairul Tamimi tewas ditembak rekannya. Salah satu peluru diduga mengenai jantungnya.

Peristiwa itu terjadi di rumah korban di Griya Pesona Madani RT 25 Blok ZA Selong, Lombok Timur pada Senin (25/10/2021) sekitar pukul 12.00 Wita.

Baca juga:  Tragis! 2 Turis Wanita Tewas Tertembus Peluru dalam Baku Tembak Bandar Narkoba

Wakapolres Lombok Timur, Kompol Agung Asmara yang dikonfirmasi dari Mataram membenarkan peristiwa itu. Korban tertembak senjata organik shabara jenis P2.

Pelaku diketahui berinisial MN (36) yang merupakan anggota Polsek Wanasaba, Lombok Timur. Pelaku berpangkat Bripka sudah ditangkap dan ditahan oleh Propam Polres Lombok Timur.

“Iya benar ada peristiwa itu, masih dalam proses,” ujar Agung Asmara kepada wartawan via Whatsapp.

 Baca juga: Rumah Jurnalis di Papua Barat Terkena Peluru Nyasar

Dikatakan, pihaknya menerima laporan sekitar pukul 15.30 wita. Peristiwa itu diketahui pertama kali oleh rekannya.

Awalnya, salah satu staf Humas Polres Lombok Timur menghubungi HP korban, namun HP itu tertinggal di meja kerjanya. Selanjutnya, rekannya pun mencarinya ke rumah korban dan menemukan korban sudah tergeletak bersimbah darah.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya