Bersumpah Akan Menghukum Kekejaman Rusia, Presiden Ukraina: Kami Tidak Memaafkan dan Melupakan

Susi Susanti, Jurnalis
Selasa 08 Maret 2022 06:36 WIB
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky (Foto: Reuters/Kantor Kepresidenan Ukraina)
Share :

UKRAINA - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan setiap orang yang melakukan kekejaman terhadap warga sipil Ukraina akan dihukum. Dia mengatakan Ukraina tidak akan memaafkan atau melupakan, dan menuduh pasukan Rusia melakukan pembunuhan yang disengaja.

"Tidak akan ada tempat yang tenang di bumi untuk Anda. Kecuali kuburan," terangnya.

Dalam pidato video untuk menandai Minggu Pengampunan Gereja Ortodoks, Zelensky mengatakan bahwa alih-alih pengampunan akan ada hari penghakiman.

"Kami tidak akan memaafkan, kami tidak akan melupakan, kami akan menghukum semua orang yang melakukan kekejaman dalam perang ini di tanah kami," katanya.

Baca juga: Presiden Ukraina: Rusia Bersiap Serang dan Bom Kota Odessa, Ini Akan Jadi Kejahatan Perang

Dia mengatakan Rusia telah mengumumkan penembakan target pertahanan yang dibangun di kota-kota di masa Soviet.

 Baca juga: Pidato Berapi-api, Presiden Ukraina Minta Rakyat Lawan Pasukan Rusia

"Ribuan orang bekerja di sana. Ratusan ribu tinggal di dekatnya. Ini pembunuhan. Pembunuhan berencana," katanya.

Dia juga mengutuk pemerintah Barat karena gagal berbicara menentang rencana tersebut.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya