Pria Australia Tewas Diserang Kanguru Peliharaannya

Rahman Asmardika, Jurnalis
Selasa 13 September 2022 11:59 WIB
Foto: Getty Images.
Share :

PERTH - Seorang pria Australia meninggal setelah diserang oleh seekor kanguru yang dia pelihara sebagai hewan peliharaan, kata polisi.

Seorang kerabat menemukan pria berusia 77 tahun itu dengan luka serius pada Senin, (12/9/2022) di rumahnya di Redmond, sekira 400 km selatan Perth.

Ketika paramedis tiba di properti pedesaan yang menjadi lokasi kejadian, kanguru tersebut mencegah mereka merawat pria itu.

Polisi terpaksa menembak mati hewan berkantung tersebut. Pria itu tewas di tempat, demikian diwartakan BBC.

Seorang juru bicara polisi mengatakan kepada media bahwa mereka yakin pria itu telah diserang oleh kanguru pada hari yang sama.

Australia adalah rumah bagi sekira 50 juta kanguru tetapi serangan jarang terjadi.

Ini adalah kematian pertama yang dilaporkan di Australia sejak 1936.

(Rahman Asmardika)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya