Tsobanoglou adalah influencer yang berkembang di Afrika Selatan dan salah satu bintang amapiano terbesar, gaya musik yang dicirikan oleh deep house, bassline yang digerakkan oleh log-drum, dan melodi piano yang penuh perasaan. Gaya rapnya menggabungkan budaya, gaya, dan bahasa asli Afrika Selatan dengan sub-genre rap internasional seperti musik trap, yang berasal dari skena hip hop yang berkembang pesat di Atlanta.
Tsobanoglou lahir di Nelspruit di timur laut Afrika Selatan dan telah memiliki karir yang sukses di bidang tari sebelum menjadi seorang rapper.
Lagu Tsobanoglou "Big Flexa" membuatnya menjadi bintang di seluruh Afrika setelah sukses di TikTok. Rapper baru-baru ini bermitra dengan label musik yang dimulai oleh musisi Senegal-Amerika Akon, yang tampil di remix "Big Flexa".
Kematian Tsobanoglou terjadi sebulan setelah teman dan kolaboratornya, sesama rapper AKA, tewas dalam penembakan.
(Susi Susanti)