Bencana Kapal Migran Terburuk, PBB: 500 Orang Hilang dan 78 Meninggal

Susi Susanti, Jurnalis
Sabtu 17 Juni 2023 10:30 WIB
Kapal migran terbalik, 500 orang hilang dan 78 meninggal (Foto: Pengawas Pantai Hellenic)
Share :

Keluarga dari beberapa orang hilang telah tiba di Kalamata untuk mencari orang yang mereka cintai.

"Kerabat saya ada di kapal," terang Aftab, yang melakukan perjalanan dari Inggris dan mengatakan setidaknya empat kerabatnya dari Pakistan tidak ditemukan.

Seorang pria Suriah dari Belanda menangis saat mengungkapkan istri dan saudara iparnya hilang.

"Pihak berwenang mencari mayat mereka di laut... Mereka mencari di rumah sakit, mereka mencari di antara mayat, dan di antara yang selamat," kata Kassam Abozeed.

Peta BBC menunjukkan lokasi kapal migran terbalik di Pulau Pylos, Yunani

Yunani adalah salah satu rute utama ke Uni Eropa untuk pengungsi dan migran dari Timur Tengah, Asia dan Afrika.

Bulan lalu pemerintah Yunani mendapat kecaman internasional atas video yang dilaporkan menunjukkan pengusiran paksa para migran yang terapung-apung di laut.

(Susi Susanti)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya