Firlan warga Wayo yang menyaksikan kejadian itu menuturkan, sebelumnya dirinya telah melihat seekor buaya menghampiri Haris dari belakang sehingga ia meneriaki korban untuk waspada dengan buaya yang mendekatinya.
“Jadi buaya itu sudah ikut korban dari belakang, saya sempat berteriak, awas ada buaya. Tidak sampai beberapa menit korban langsung digigit dan saya serta warga lainnya kelaut dan menolong dirinya,” tuturnya.
(Nanda Aria)