Bom Ikan Rakitan di Padang Pariaman Masih Misteri

Rus Akbar, Jurnalis
Sabtu 01 Juli 2023 22:07 WIB
Petugas tengah sita bom rakitan (foto: dok ist)
Share :

 

PADANG PARIAMAN - Bom yang diamankan tim Jibom Brimob Polda Sumbar, masih misteri pasalnya menurut pengakuan dari Kasat Reskrim Polres Pariaman, AKP M. Arvi, bom jenis tersebut yang awalnya dicurigai sebagai bom ikan namun nelayan tempat lokasi ditemukan bom tersebut tidak ada jenis seperti itu.

“Nelayan disini tidak ada menggunakan rakitan, jadi kami belum ketahui motif pelaku meletakkan bom disini, karena nelayan disini tidak ada menggunakan bom seperti ini ke laut,” ujarnya, Sabtu (1/7/2023).

Bom rakitan yang diduga untuk nelayan di laut tersebut ditemukan di samping SDN 08 Apar dan rel kereta api di Jalan Pahlawan, Kampung Jawa I Desa Apar, Kecamatan Pariaman Tengah Kota Pariaman. Botol yang diduga bom tersebut ditemukan oleh seorang pemilik warung belanja anak sekolah saat melakukan pembersihan karena sudah dua minggu warung tersebut ditutup karena libur sekolah.

Berdasarkan informasi yang dirangkum tim Brimob Penjinak Bom (Jibom) Polda Sumbar telah mengevakuasi bom rakitan. Tim tersebut datang sekira pukul 18.49 WIB. Tim tersebut berjumlah enam orang datang dengan pakaian lengkap untuk menjinakkan bom.

Mereka memastikan bahwa yang ditemukan warga itu benar adalah bom jenis rakitan. Kini 10 botol bom ikan rakitan itu sudah diamankan di Mapolres Kota Pariaman bersama dua botol minyak pertalite dan satu tas, rencananya besok akan diledakkan.

(Awaludin)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya