Anak Sulung Rayakan Hari Jadi Pernikahan Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi, Ini 3 Faktanya

Rahman Asmardika, Jurnalis
Sabtu 08 Juli 2023 07:01 WIB
Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi. (Foto: MPI)
Share :

JAKARTA - Putri sulung dari pasangan Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi, Trisha Eungelica, menarik perhatian publik setelah mengunggah video keharmonisan keluarganya. Unggahan itu mendapat simpati karena pasangan Sambo dan Putri Candrawathi saat ini mendekam di penjara.

Berikut fakta-fakta dari unggahan Trisha Eungelica:

1. Rayakan hari jadi pernikahan Sambo-Putri Candrawathi

Video yang diunggah Trisha di akun Instagram milikinya @trishaeas memperlihatkan foto dan video singkat kehangatan keluarga Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi. Video tersebut diunggah untuk merayakan hari jadi pernikahan Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi pada Jumat 7 Juli 2023.

2. Trisha kirim surat untuk orangtua 

Unggahan video tersebut disertai caption berisi gucapan hari jadi pernikahan dari Trisha kepada orangtuanya. Selain itu, Trisha juga mengirimkan surat kepada Sambo dan Putri Candrawathi.

“230707 - happy anniversary mams n paps. walaupun tahun ini konsepnya LDR but i wish u tons of blessing, love, and happiness in ur marriage. sisanya ada di surat yak. love u all sososososoooo much mwah💖,” tulis Trisha dalam postingan instagramnya @trishaeas pada Jumat (7/7/2023).

Sambo dan Putri Candrawathi rayakan ultah penikahan di tahanan

Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi merayakan hari jadi pernikahan mereka secara jarak jauh karena saat ini keduanya telah mendekam di penjara.

Sebagaimana diketahui, Ferdy Sambo telah dijatuhi hukuman mati oleh majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan terkait kasus pembunuhan berencana terhadap ajudannya sendiri, Brigadir Yosua Hutabarat. Sementara istrinya, Putri Candrawathi juga divonis dengan hukuman penjara selama 20 tahun dalam kasus yang sama.

(Rahman Asmardika)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya