Maka dari itu, pihaknya mengingatkan agar semua Bacaleg Perindo yang akan terjun ke lapangan untuk berhati-hati. Lebih jauh, peka akan kondisi masyarakat yang akan dijadikan target silaturahmi.
"Jadi begitu-gitu kita mesti peka juga. Intinya semua kegiatan yang dilakukan oleh partai pasti membuahkan suara partai. Suara partai itu artinya nyoblos," tandasnya.
Sebagaimana diketahui, rapat konsolidasi ini turut dihadiri pengurus DPW Perindo Jabar sebanyak 90 orang, Ketua-Sekretaris Bendahara DPD se-Jabar 80 orang, Bacaleg DPR RI 47 orang, Bacaleg Provinsi 54 orang, dan Bacaleg kabupaten/kota 504 orang.
(Erha Aprili Ramadhoni)