Viral Rumah Beratap Merah Jadi Satu-satunya Bangunan Utuh, Selamat dari Kebakaran Hutan Hawaii

Rahman Asmardika, Jurnalis
Kamis 17 Agustus 2023 18:40 WIB
Foto: Reddit.
Share :

Gambar itu menunjukkan sebuah rumah yang masih berdiri, satu-satunya yang masih utuh, sementara bangunan di sekitarnya rata dengan tanah, habis terbakar. Atap merah rumah itu tampak mencolok di antara rumah-rumah lain di dekatnya, yang telah menjadi abu.

Saat gambar itu dibagikan di media sosial, banyak orang memperhatikan mengunkapkan reaksinya.

Satu orang menulis: "Ya ampun, kembali ke rumah itu pasti terasa sangat beruntung dan sangat sedih di saat yang sama."

Yang lain berkomentar: "Ini adalah foto yang paling luar biasa dan paling menyedihkan."

Setidaknya 2.200 bangunan dan struktur lainnya telah rusak atau hancur akibat kebakaran, dengan ribuan orang membutuhkan bantuan.

Kobaran api tersebut sudah menjadi kebakaran paling mematikan dalam sejarah Amerika Serikat (AS) modern, dan dengan kerugian hampir USD6 miliar yang ditimbulkan, kemungkinan besar juga merupakan bencana alam terbesar dalam sejarah Hawaii.

Presiden Joe Biden memerintahkan semua aset federal yang tersedia untuk membantu tanggapan bencana itu. Dia mengatakan Garda Nasional Hawaii telah mengerahkan helikopter Chinook untuk membantu pemadaman kebakaran serta upaya pencarian dan penyelamatan di Maui.

(Rahman Asmardika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya