“Di tempat kejadian perkara memang mengantuk dan terjadilah mikrobus slip. Truk sendiri sudah jelas sekali terlihat bahwa sudah menggunakan sein ke kanan, karena untuk mendahului kendaraan truk tronton yang ada di depannya,” ucap pungkasnya.
BACA JUGA:
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, kecelakaan maut terjadi di ruas tol Pandaan-Malang tepatnya di KM 85.400 A yang berada di Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang. Kecelakaan terjadi pada Selasa pagi (29/8/2023) sekitar pukul 08.15 WIB, yang membuat satu orang meninggal dunia di lokasi dan satu orang penumpang meninggal saat perawatan di rumah sakit.
Polres Malang sendiri telah menetapkan tersangka pengemudi mikrobus yang membawa rombongan wisatawan yang masih satu keluarga asal Kalimantan Barat menuju Malang ini. Pengemudi juga telah dilakukan penahanan di Mapolres Malang usai dilakukan serangkaian penyelidikan dan pemeriksaan.
(Nanda Aria)