Pesta Miras Oplosan di Tempat Karaoke, Dua Warga Kulonprogo Tewas

Erfan Erlin, Jurnalis
Rabu 04 Oktober 2023 11:09 WIB
Illustrasi (foto: dok freepik)
Share :

KULONPROGO - Dua orang tewas usai pesta minuman keras di tempat karaoke di Pantai Samas Bantul, Kabupaten Kulonprogo. Dua korban tewas adalah AA (34) warga Lendah Kulonprogo dan KP (35) warga Panjatan, Panjatan Kulonprogo. Keduanya tewas usai pesta miras yang dibeli di Bantul.

Kasie Humas Iptu Triatmi Noviartuti menuturkan, unit Reskrim Polsek Panjatan mendapat informasi adanya orang meninggal dunia yang diduga keracunan minuman alkohol. Polsek Panjatan kemudian menggali keterangan terhadap dua orang saksi.

"Dua orang ini adalah peserta pesta miras yang selamat," kata dia.

Dua orang saksi tersebut adalah TAF (43) pedagang asal Panjatan dan CA (25) warga pedukuhan 2 RT 07/04 Panjatan panjatan Kulonprogo. Keduanya mengakui pesta miras dengan dua rekannya lain yang telah meninggal yaitu AA dan KP.

Berdasarkan keterangan keduanya, hari Sabtu tanggal 31 September 2023 sekira pukul 21.00 WIB keempat orang ini bersama sama berangkat menggunakan mobil Grandmax milik CA. Mereka pergi bersama berencana untuk karaoke di Samas Bantul.

"Dalam perjalanan tersebut berhenti di wilayah Bantul dan AA turun untuk membeli Jenis minuman beralkohol," ujarnya.

Diperoleh informasi jika jenis miras yang dibeli adalah Murnian. Kala itu miras yang dibeli kurang lebih ukuran 1 Liter. Selain itu korban AA juga membeli bir bintang kaleng 2 botol, Greensen 1 kaleng serta Coca cola 2 botol ukuran 600ml.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya