NIAS SELATAN – Perayaan HUT ke-9 Partai Perindo di Nias Selatan (Nisel), Sumatera Utara, dilaksanakan di Panti Asuhan Cinta Kasih di Pasar Telukdalam, Nias Selatan, dengan ditandai pemberian santunan kepada anak-anak yatim oleh DPD Partai Perindo Nias Selatan, Sabtu (14/10/2023).
Partai Perindo partai berlambang Rajawali mengembangkan sayap dan bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 itu, saat memperingati hari HUT ke-9 di Nias Selatan penuh dengan hikmat.
Untuk pertama kalinya, DPD Partai Perindo Kabupaten Nias Selatan merayakan HUT Partai Perindo bersama dengan anak yatim di Panti Asuhan Cinta Kasih, bukan justru di Kantor DPD Partai Perindo.
"Hari ini kita merayakan hari jadi Partai Perindo, kami pengurus DPD Partai Perindo Nias Selatan telah bersepakat merayakannya bersama anak yatim di Panti Asuhan, bukan di kantor DPD," ucap Ketua DPD Perindo Nisel, Rindu Halawa kepada MNC Portal, Sabtu (14/10/2023).
Selain itu, Partai Perindo yang dikenal sebagai Partai modern yang peduli rakyat kecil, gigih berjuang untuk menciptakan lapangan kerja dan Indonesia sejahtera itu, santuni anak yatim dengan memberi tali kasih berupa sembako.
"Selain daripada kita memperingati hari HUT, kita juga berbagi berkat membawa tali kasih kepada anak-anak yatim yang tinggal di panti asuhan Cinta Kasih Baloho Telukdalam berupa beras, minyak, telur dan keperluan lainnya" tuturnya.