Jokowi Akan Reshuffle Posisi Mentan Pekan Ini

Raka Dwi Novianto, Jurnalis
Selasa 24 Oktober 2023 10:51 WIB
Presiden Jokowi (Foto: BPMI)
Share :

 

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan bahwa dirinya akan melakukan perombakan atau reshuffle kabinet pada pekan ini.

"Mungkin minggu ini," kata Jokowi di kawasan Senayan, Jakarta, Selasa (24/10/2023).

Terkait tanggal dan hari, Jokowi menyebut bahwa semua hal terkait reshuffle sedang dipersiapkan.

"Baru disiapkan," kata Jokowi.

Sedangkan posisi menteri yang akan di-reshuffle dirinya yakni Menteri Pertanian (Mentan). Saat ini posisi Mentan sedang kosong usai menteri sebelumnya Syahrul Yasin Limpo (SYL) ditetapkan tersangka oleh KPK.

"Pos menteri pertanian," ungkap Jokowi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya