Pengasuh Ponpes Jazirah Nusantara Bandung, Kiai Syarifudin mengatakan, ajengan, kiai, hingga gus se-Jabar bertekad untuk memenangkan Ganjar-Mahfud menjadi pemimpin Indonesia periode 2024 - 2029.
Ia optimis dengan pengalaman dan rekam jejak Ganjar-Mahfud mampu membawa NKRI menjadi lebih maju dan rukun di tengah keberagaman. Selain itu, di bawah kepemimpinan Ganjar-Mahfud, ia meyakini bisa membuat ponpes semakin maju dan modern.
“Beliau ini sangat responsif terhadap keberadaan pondok pesantren. Itu yang diharapkan para ajengan, kiai, sampai gus di Jabar. Saya yakin beliau bisa akan lebih perhatian lagi terhadap keberadaan pondok pesantren,” tuturnya.
Ganjar dan Mahfud diharapkan tetap menjadi pemimpin yang amanah, merakyat. Namun, tetap tegas dalam menghadapi setiap persoalan di Indonesia ke depan.
“Dari sosok Pak Ganjar untuk memimpin Indonesia, kami yakin beliau mampu. Apalagi ditopang dengan kehadiran Pak Mahfud,” katanya.
Deklarasi dan silaturahmi relawan BeraGAMA turut dihadiri Kiai Sholeh, Kiai M Siddiq Jailani, Kiai Amir Hamzah, Kiai Sugih Hidayatullah, KH Dr Zainal Maarif, Kiai Nurjahidin, KH Abdul Taqi, dan ajengan, kiai, serta gus lainnya se-Jabar.
(Arief Setyadi )