MAGELANG – Warga Kota Magelang begitu antusias meramaikan bazar minyak goreng murah dari Partai Perindo dengan harga Rp10 ribu, di mana harga tersebut lebih murah daripada harga minyak goreng di pasaran.
Sontak kurang dari 40 menit pun ratusan minyak goreng ludes oleh warga. Acara digelar di Kantor Perindo Kota Magelang Senin (29/1/2024) siang
Kegiatan bazar digelar Ketua DPP Partai Perindo Bidang Hankam dan Siber Dr. Susaningtyas Nefo Handayani Kertopati M.Si yang juga Caleg DPR RI Dapil 6 dengan No Urut 1, bersama para caleg dari Kota Magelang, Jawa Tengah.
Menurut Susaningtas, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Partai Perindo yang selalu hadir memberikan solusi dan membantu terhadap rakyat.
“Tadi kami melakukan pasar murah, minyak goreng dijual murah, perbedaannya sekian ribu Rupiah. Bagi warga sangat bermanfaat, semoga kegiatan seperti ini memberi berkah dan memberikan kegembiraan bagi warga dan simpatisan Partai Perindo,” ucapnya.
BACA JUGA:
“Di sini saya sebagai Caleg DPR RI, saya melakukan pasar murah ini bersama teman-teman caleg untuk membuat warga merasa gembira dengan adanya Perindo yang juga Perindo peduli UMKM,” sambungnya.