Sirekap Dihentikan, Polisi Jaga Ketat Gedung Penyimpanan Kotak Suara

Azhari Sultan, Jurnalis
Senin 19 Februari 2024 21:24 WIB
Polisi jaga surat suara (Foto: dok polisi)
Share :

 

MUAROJAMBI - Setelah dihentikannya aplikasi input data perolehan suara Pemilu 2024 di tingkat Panita Pemilihan Kecamatan (PPK) di Sekernan, Kabupaten Muarojambi, Jambi, Minggu 18 Februari 2024 kemarin, pihak keamanan dari TNI dan Polri menjaga ketat gedung penyimpanan kotak suara.

Pihak keamanan juga memeriksa pintu dan jendela setiap ruangan tempat kotak suara Pemilu 2024 disimpan. Petugas tidak ingin terjadi hal yang tidak diinginkan pada kotak suara yang disimpan tersebut.

"Aplikasi Sirekap sedang mengalami gangguan sehingga ada penundaan, makanya kami dari TNI-Polri tetap melakukan penjagaan dari hal yang tidak diinginkan," ungkap Kapolsek Sekernan AKP Taroni Zebua, Senin (19/2/2024).

Menurutnya, penjagaan ink sangat ketat untuk memastikan keamanan di PPK kecamatan ini. "Kita berharap semuanya bisa dipertahankan sehingga tetap aman dan kondusif," katanya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya