LEBAK - Satu unit rumah di Kampung Babakan Saputra, Desa Kadujajar, Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten terbakar hebat, Selasa, (5/3/2024). Rumah semi permanen itu milik Farihah seorang janda.
Informasi diperoleh, peristiwa itu terjadi pukul 03.00 WIB dini hari. Api diduga kuat karena korsleting listrik yang kemudian menjalar menghabiskan seisi rumah.
"Saat kejadian kebakaran saya bersama anak saya sedang menginap di rumah saudara di kaum Malingping, terus ada yang ngabarin bahwa rumah saya terbakar akhirnya saya pun bergegas langsung pulang dan melihat rumah beserta isinya sudah habis terbakar tidak ada yang bisa di selamatkan," kata Farihah.
Farihah mengaku saat ini rumahnya belum bisa ditempati untuk sementara dia pun bersama anaknya terpaksa tinggal di rumah saudaranya yang jaraknya tidak jauh dari lokasi tempat kejadian perkara (TKP).
"Untuk saat ini sementara saya bersama anak tinggal dirumah saudara dan berharap pihak pemerintah bisa membantu untuk memperbaiki rumah saya kembali, karena saya sudah tidak punya tempat tinggal,"katanya.
Sementara anggota Satpol PP Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Ade Sukartono membenarkan adanya peristiwa kebakaran yang melanda di Desa Kadujajar.
Kata dia, peristiwa tersebut mulanya tidak terdapat laporan. Namun, api bisa padam karena secara kebetulan hujan tengah mengguyur wilayah tersebut.
"Secara kebetulan api tidak meluas ke tempat lain karena saat kejadian tidak lama turun hujan lebat sehingga api padam dengan sendirinya,"kata Ade.
(Fakhrizal Fakhri )