Pria Ini Menjambret Sebelum Menikah, Terpaksa Ijab Kabul Sambil Dikawal Polisi

Fani Ferdiansyah, Jurnalis
Kamis 28 Maret 2024 18:28 WIB
Pelaku jambret menikah dikawal ketat polisi. (Foto: Dok Ist)
Share :

GARUT - Seorang pelaku jambret melangsungkan akad nikah di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, dengan pengawalan ketat aparat kepolisian. Pelaku berinisial I (24), warga Kecamatan Karangpawitan, itu sebelumnya ditangkap bersama seorang tersangka lain berinisial R (32) yang merupakan rekannya menjambret.

Keduanya dilaporkan telah menjambret seorang mahasiswi di Jalan Patriot Kelurahan Sukagalih, Kecamatan Tarogong Kidul. I dan R berhasil merampas handphone milik korbannya pada Kamis 21 Maret 2024 lalu.

 BACA JUGA:

"Aksi jambret dilakukan kedua pelaku dengan cara menggunakan sepeda motor. Korbannya yang merupakan mahasiswi juga sama-sama sedang berboncengan motor ketika penjambretan itu terjadi," kata Kapolsek Tarogong Kidul Kompol Alit Kadarusman, Kamis (28/3/2024).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya