Bocah Perempuan yang Dibunuh Didik Setiawan di Bekasi Ternyata Penghafal Alquran

Jonathan Simanjuntak, Jurnalis
Rabu 05 Juni 2024 13:45 WIB
Polisi merilis kasus pembunuhan bocah di Bekasi oleh Didik Setiawan (Foto: MPI/Jonathan)
Share :

BEKASI - Anak perempuan berinisial GH (9) yang diperkosa dan dibunuh oleh dukun bernama Didik Setiawan (61) di Bantargebang, Kota Bekasi ternyata merupakan hafizah atau penghafal Alquran. GH sudah mampu menghafal juz 30 Alquran.

"Berdasarkan informasi yang kita dapat si anak atau adinda almarhumah (korban) dia hafal juz 30 Alquran," kata Wakil Ketua Komisi Perlindungan Anak Daerah Kota Bekasi, Novrian saat melakukan asesmen terhadap orangtua GH, Rabu (5/6/2024).

Novriam menilai GH punya kecerdasan gemilang karena sudah mampu menghafal Alquran di usia masih belia. GH juga dikenal sebagai sosok yang baik.

 BACA JUGA:

"Berarti kan dia memang anak yang mempunyai potensi, yang baik dan cerdas. Bahkan dia merupakan salah satu yang diandalkan di rumah untuk membantu adiknya," jelas Novrian.

Lebih dari itu, GH juga dikenal sebagai sosok yang kerap membangun keceriaan di tengah keluarga. Tak ayal, kepergiaan GH membawa suasana duka yang mendalam.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya