Diusung Perindo, Ery Cahyadi Beri Sinyal Kembali Duet dengan Armuji di Pilwalkot Surabaya

Muhammad Refi Sandi, Jurnalis
Senin 10 Juni 2024 19:27 WIB
Bakal calon wali kota Surabaya, Ery Cahyadi (Foto: M Refi Sandi)
Share :

 

JAKARTA - Bakal Calon Wali Kota Surabaya Ery Cahyadi memberi sinyal kepastian bahwa dirinya akan kembali berpasangan dengan Bakal Calon Wakil Wali Kota Surabaya Armuji dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Surabaya 2024.

Hal tersebut disampaikan Ery saat penyerahan dukungan yang diberikan langsung oleh Ketua Harian Nasional Partai Perindo dan Ketua Desk Pilkada DPP Partai Perindo Angela Tanoesoedibjo di Kantor DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo) pada Senin (10/6/2024) sore.

"Insya Allah kami seperti yang disampaikan Mba Angela, berikanlah yang terbaik buat Kota Surabaya. Jadi terkait wakil yang menentukan dengan Mas Eri sendiri atau wakilnya," ujar Ery Cahyadi.

Ery menyebutkan hubungan dirinya dengan Armuji sangat baik dan akan terus berkomitmen dalam meningkatkan berbagai program untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat Surabaya.

"Tapi hari ini untuk masyarakat Surabaya saya berpasangan dengan Cak Aji (Armuji) ingin memberikan yang terbaik bagi warga Surabaya, jadi nanti kami berkoordinasi, jadi insya Allah yang terbaik bagi Surabaya, kalau kemarin saya dengan Cak Aji bisa memberikan yang terbaik ya pastikan ini akan berkelanjutan," kata Ery Cahyadi.

Ery mengaku terus melanjutkan komunikasi dengan sejumlah partai politik untuk mendukung dirinya bersama Armuji maju kembali di Pilkada Surabaya 2024.

"Saya masih berkomunikasi dengan beberapa partai. Karena saya terus terang membangun Surabaya itu tidak hanya untuk kekuasaan dan jabatan, tapi bagaimana kita bisa bersama membangun yang terbaik untuk warga Surabaya," pungkas Ery Cahyadi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya